teknologi pada MotoGP

5 Teknologi Pada MotoGP yang Telah Banyak di Sematkan

TeknoloNews.com – Teknologi pada MotoGP memiliki beberapa komponen khusus untuk menunjang performa kendaraan agar dapat melaju dengan sempurna di dalam lintasan. Dalam sejarah perkembangannya telah terdapat beberapa teknologi yang tercipta dalam dunia MotoGP. 

Seiring berjalannya waktu para pabrikan-pabrikan motor yang ada di pasaran mulai mengadopsi beberapa teknologi yang ada di MotoGP untuk disematkan kedalam motor yang mereka buat. Hal ini dilakukan supaya motor memiliki teknologi terbaru yang mungkin tidak dimiliki motor lainnya. 

Teknologi Pada MotoGP yang Diadopsi Oleh Pasaran Motor di Indonesia

Di Indonesia sendiri telah terdapat sejumlah motor dari beberapa pabrikan yang memiliki motor dengan teknologi yang ada di MotoGP. Motor tersebut mengadopsi teknologi MotoGP untuk meningkatkan kualitas dan akselerasi yang hampir sama dengan teknologi yang ada di MotoGP

  • Brake Cooling Duct

Brake Cooling Duct merupakan teknologi pada MotoGP yang pertama kali diperkenalkan oleh pabrikan Ducati, dan di ikuti oleh pabrikan-pabrikan lainnya. Brake Cooling Duct memungkinkan mengalirkan udara dari depan menuju kaliper rem sehingga kaliper tidak terlalu cepat panas. Teknologi ini juga bisa menjaga agar suhu mesin tetap stabil. 

Ada beberapa motor di pasaran Indonesia yang telah mengadopsi teknologi ini, salah satunya ialah Yamaha R25 yang memiliki mesin 250cc. Motor ini menggunakan air rum duct yang terletak pada tengah-tengah lampu tersebut sehingga dapat mengalirkan udara ke dalam mesin agar mesin tidak terlalu cepat panas. 

  • Swing Arm

Swing Arm adalah teknologi pada MotoGP yang terletak pada bagian belakang dan mengapit sebuah roda motor. Swing Arm sendiri memiliki fungsi untuk menjaga kestabilan motor jika terjadi sebuah guncangan ataupun melewati trek yang tidak rata. Dengan menggunakan Swing Arm kondisi motor akan terjaga tetap stabil. 

Yamaha Vixion adalah sepeda motor buatan Yamaha yang mengadopsi teknologi tersebut. Dengan bentuk Swing Arm yang kokoh dan besar membuat akselerasi motor tetap stabil dan kencang. Saat ini Swing Arm telah banyak digunakan oleh para pabrikan motor khususnya motor-motor besar. 

  • Traction Control System

Traction Control System yaitu sebuah teknologi pada MotoGP yang bisa mengontrol motor pada saat menikung supaya tetap stabil dan tidak selip. Teknologi yang satu ini juga berguna untuk mengatur ban belakang dan mengurangi terjadinya guncangan dan selip supaya dapat berkendara dengan aman. 

Beberapa merek motor yang telah mengadopsi teknologi ini seperti Yamaha XMax, Yamaha NMax dan Honda PCX. Itu merupakan pabrikan motor yang telah menyematkan teknologi ban belakang anti selip saat menikung atau Traction Control System pada motornya. 

  • Blue Core

Teknologi pada MotoGP yang satu ini merupakan teknologi yang disematkan pada motor Yamaha YZR-M1 pada era Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo. Blue Core memiliki fungsi untuk memaksimalkan bahan bakar agar menjadi lebih irit dan menjadikan bahan bakar yang terbuang menjadi ramah lingkungan. 

Teknologi ini telah hadir pada motor Yamaha terbaru mulai dari Mio M3, Yamaha Fino 125, Yamaha Vixion, Yamaha NMax, Yamaha Lexi dan lainnya. Dengan menggunakan Blue Core ini membuat kendaraan motor Yamaha saat ini menjadi lebih irit dari versi yang sebelumnya. 

  • Brake Lever Protector

Brake Lever Protector pertama kali diperkenalkan pada saat seri Grand Prix Valencia. Hal ini dilakukan untuk mengurangi risiko pada saat pembalap mengalami senggolan supaya lebih aman. Teknologi pada MotoGP ini dibuat untuk menghindari insiden yang sama antara Dani Pedrosa dan Capirossi pada GP tahun 2006.

Untuk teknologi yang satu ini tidak dihadirkan atau hanya hadir di beberapa motor saja khususnya motor sport. Namun Anda bisa membeli secara terpisah perangkat ini di beberapa toko otomotif dengan harga yang terjangkau pastinya. Dengan menggunakan Brake Lever Protector membuat keamanan berkendara Anda menjadi bertambah. 

Ada beberapa teknologi MotoGP lainnya yang belum banyak disematkan pada pasaran motor global di Indonesia seperti teknologi Winglet. Teknologi ini merupakan teknologi yang dikembangkan oleh Ducati dan telah dipakai pada semua kontestan MotoGP. Winglet dapat Anda temukan juga di toko-toko otomotif namun tidak semua motor bisa dipasangi ini. 

Hadirnya perangkat-perangkat teknologi yang ada pada motor-motor konvensional tidak terlepas dengan berkembangnya dunia otomotif MotoGP. Dengan adanya perangkat tersebut, maka motor memiliki teknologi yang sama dengan teknologi pada MotoGP.

Avatar of Zulfianto
Zulfianto

Halo, Saya adalah penulis artikel dengan judul 5 Teknologi Pada MotoGP yang Telah Banyak di Sematkan yang dipublish pada 22 Mei 2022 di website TeknoloNews.com

Artikel Terkait

error: Konten di proteksi !!!